Blog seputar dunia retro dan lain-lain

Thursday, September 19, 2013

ADB & Fastboot untuk Windows dan Linux - Tools Android

Jika anda sering berinteraksi dengan android melalui PC, pastilah anda sudah tidak asing lagi dengan istilah adb dan fastboot. Kedua command tersebut sering digunakan dalam proses rooting, modifikasi dan juga flashing.
Lalu apa itu adb dan fastboot, berikut saya coba jabarkan. Berdasarkan dari berbagai macam wiki yang tersebar di internet.

ADB (Android Debug Bridge)
adalah tools untuk berinteraksi dengan HH android anda melalui PC. Bisa menggunakan kabel USB dan juga melalui jaringan wireless.

Fastboot
adalah tools yang berfungsi untuk memflash suatu file/image ke partisi pada android. Seperti system recovery boot, dan sebagainya.

Kedua tools tersebut tersedia dalam android SDK, namun untuk menggunakan Android SDK anda membutuhkan bandwith dan waktu yang cukup. :D

Nah ada solusi untuk itu, developer dari xda shimp208 telah membuat installer khusus adb & fastboot saja tanpa harus mengunduh android SDK.

Threadnya bisa dilihat disini:
http://forum.xda-developers.com/showthread.php?p=42407269

Untuk direct linknya salah satunya ada disini:

Instalasi mudah seperti install aplikasi pada umumnya. Jika sudah jalankan aplikasinya pada start menu, dan seharusnya akan muncul cmd seperti ini.

snapshot dari xda

Jika sudah, adb & fastboot sudah siap digunakan. Tentunya anda harus mengerti perintah command line dasar seperti DOS.

Lalu untuk Linux, bervariasi tergantung distribusinya. Tapi untuk versi universalnya anda bisa coba tautan berikut:


Nanti adb dan fastboot akan terinstall di /usr/bin, jadi saat membuka shell/commandline anda bisa langsung execute adb & fastboot.

Nah itu saja tentang adb, fastboot, dan tempat untuk mengunduhnya/ download adb & fastboot.

Semoga berguna.

Referensi:
http://wiki.cyanogenmod.org/w/Doc:_fastboot_intro
http://wiki.cyanogenmod.org/w/Doc:_adb_intro
Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+

0 Comments:

Post a Comment

Anda harus sign ke akun Google terlebih dahulu untuk memberi komentar